Penyuluhan dan Pemeriksaan Gula Darah Sebagai Upaya Pencegahan Diabetes Mellitus Pada Lansia Di Balai Desa Lengkong

Authors

  • Dwi Puji Susanti Universitas Safin Pati Author
  • Ratna Universitas Safin Pati Author
  • Ulin Nafiah Universitas Safin Pati Author

DOI:

https://doi.org/10.34310/

Abstract

Abstrak

Diabetes Mellitus adalah penyakit yang ditandai dengan peningkatan gula darah, yang dikenal sebagai hiperglikemia, dan berkembangnya serangkaian gejala akibat penurunan sekresi insulin secara progresif. Deteksi dini DM dapat dilakukan melalui skrining, yaitu pemeriksaan gula darah. Selain itu, keberhasilan pencegahan berkembangnya DM dan Pengendalian gula darah pada pasien DM. Perubahan perilaku menuju pola hidup sehat sebagai bagian dari pencegahan dan penatalaksanaan DM yang tepat akan terbentuk ketika lansia memiliki pengetahuan yang cukup tentang DM. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memahami pentingnya penyuluhan yang berkaitan dengan pencegahan diabetes mellitus. Adapun metode pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dengan memberikan pemeriksaan kesehatan secara gratis, termasuk pemeriksaan gula darah pada lansia di Balai Desa Lengkong, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati pada bulan September 2024. Hasil pengabdian kepada masyarakat yang berkaitan dengan pemantauan gula darah menunjukkan bahwa 17,3% lansia menderita DM. Materi yang diberikan oleh narasumber antara lain pengertian diabetes mellitus, penyebab dan faktor resiko, tanda dan gejala, jenis diabetes mellitus, serta pencegahan DM dan penatalaksanaan secara farmakologis dan non farmakologis. Selama kegiatan penyuluhan, Lansia mendengarkan dan merespon dengan baik terkait materi yang diberikan. Kesimpulan dari kegiatan tersebut lansia dapat meningkatan pengetahuan, kesadaran lansia dan tetap menjaga pola hidup sehat agar tidak mudah menderita diabetes mellitus.

Kata Kunci: Diabetes Mellitus, Gula Darah, Lansia, Penyuluhan

 

Abstract

Diabetes Mellitus is a disease characterized by increased blood sugar, known as hyperglycemia, and the development of a series of symptoms due to a progressive decrease in insulin secretion. Early detection of DM can be done through screening, namely blood sugar examination. In addition, the success of preventing the development of DM and controlling blood sugar in DM patients. Behavioral changes towards a healthy lifestyle as part of the prevention and proper management of DM will be formed when the elderly have sufficient knowledge about DM. The purpose of this community service is to understand the importance of counseling related to the prevention of diabetes mellitus. The method of community service is carried out by providing free health checks, including blood sugar checks for the elderly at the Lengkong Village Hall, Juwana District, Pati Regency in September 2024. The results of community service related to blood sugar monitoring show that 17.3% of the elderly suffer from DM. The material provided by the resource person includes the definition of diabetes mellitus, causes and risk factors, signs and symptoms, types of diabetes mellitus, as well as prevention of DM and pharmacological and non-pharmacological management. During the counseling activities, the elderly listened and responded well to the material provided. The conclusion of this activity is that the elderly can increase their knowledge and awareness and maintain a healthy lifestyle so that they do not easily suffer from diabetes mellitus.

 

Keywords: Diabetes Mellitus, Blood Sugar, Elderly, Counseling

Published

29-10-2025